SELAMAT DATANG

Senin, 04 Juni 2012

ELIXIR OF LIFE, Pil Panjang Umur Dari Australia


www.AstroDigi.com

Beritasatu.com| Sebuah pil ajaib yang dapat memperlambat proses penuaan akan segera dijual di pasaran dalam lima tahun mendatang. Pil ajaib ini mampu memperpanjang harapan hidup orang hingga mencapai usia 150 tahun ke atas.

Prof Peter Smith dari Universitas New South Wales di Australia mengklaim obat yang disebutnya elixir of life itu, tak hanya akan membantu hidup orang lebih lama, tapi juga sehat.

"Tujuannya bukan hanya untuk memperpanjang usianya dengan upaya yang sulit, tapi untuk memfasilitasi hidupnya agar usianya lebih panjang dan sehat," jelasnya.


Prof Peter menambahkan, obat temuannya itu akan membantu regenerasi sel dan regenerasi proses dalam tubuhnya. "Jadi kita mengharapkan orang-orang yang mengonsumsi obat ini nantinya akan hidup dengan baik dan lebih lama," katanya lagi.

Sementara itu Prof David Sinclair, seorang ahli anti-aging dari Harvard University, mengatakan jaringan gen bertanggung jawab untuk laju penuaan. "Tubuh kita memiliki kemampuan luar biasa untuk memperbaiki diri," imbuhnya.

Penelitian yang dilakukan Prof Sinclair menunjukkan, bahwa resveratrol, senyawa tanaman yang ditemukan dalam anggur merah, dapat memperpanjang umur ragi, cacing, lalat buah dan tikus lemak, dengan mengaktifkan protein yang disebut sirtuins.

"Kami melihat awal dari teknologi yang di konsumsi sehari memungkinkan manusia bisa hidup hingga usia 150 tahun." tutupnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar